Bali memiliki sejuta keunikan, baik bentangan alam maupun budayanya. Salah satu keunikan yang paling kuat adalah corak budayanya yang melekat pada seluruh aspek kehidupan manusia Bali . Ketika saya menghadiri jamuan makan malam dari Komandan Kodim Gianyar setahun yang lalu (2006) di salah satu restoran di kawasan Ubud, disajikan beberapa tarian adat yang sangat memesona. Salah satunya adalah penari cilik yang tampil begitu elok. Kesempatan membidik ketika dia menari kurang menghasilkan foto yang baik, karena pencahayaannya yang minim. Sewaktu para gadis kecil melakukan salam penutupan, disitulah momen yang paling memungkinkan saya untuk membidik mereka. Gadis cilik ini menggambarkan sosok anak-anak Bali yang menjalani proses pembelajaran budaya secara spesifik guna memelihara keaslian budaya mereka kelak.
Jumat, 18 November 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar